Beritasepak303

Kumpulan berita bola terupdate

Neymar saat ini sedang menepi karena cedera kaki kanan. Kendati demikian, Neymar disebut akan siap untuk laga pertama timnas Brasil di Piala Dunia 2018.


Paris - Neymar saat ini sedang menepi karena cedera kaki kanan. Kendati demikian, Neymar disebut akan siap untuk laga pertama timnas Brasil di Piala Dunia 2018.

Neymar mengalami cedera kaki kanan. Pergelangan kakinya terkilir, tulang metatarsal kelima jari kakinya juga retak.

Dengan cedera itu, Neymar disebut akan menepi selama dua bulan. Kini, pemain 26 tahun itu akan menjalani pembedahan.

Pelatih fisik Selecao, Fabio Mahseredjian, menilai bahwa cedera itu tak akan menghambat Neymar untuk bersinar di Piala Dunia 2018. Dia diyakini akan fit untuk pertandingan pertama di Rusia, saat Brasil melawan Swiss di Rostov Arena, Rostov-on-Don, pada 17 Juni 2018.

Baca juga: 'Tanpa Neymar, PSG Butuh Semua Pemain untuk Kalahkan Madrid'

"Saya yakin dia akan bermain di pertandingan pertama. Pertama dia merupakan atlet yang sangat memperhatikan dirinya dan dia mempunyai fisioterapis dan pelatih fisik yang sangat memperhatikan dirinya," kata Mahseredjian di Soccerway.

"Kedua, dia tak mempunyai masalah yang membuat dia gemuk karena dia bukan pemain yang berat badannya bisa naik dengan mudah."

"Ketiga, dia sangat muda dan mempunyai keinginan kuat, yang membuat persiapannya untuk Piala Dunia menjadi lebih mudah. Saya yakin dia mempunyai banyak waktu agar bisa bermain di pertandingan pertama."

"Saya bilang tanpa alangan bahwa itu bagus buat kami, sejak dia akan mendapatkan beban banyak pertandingan. Dia mungkin akan datang pada kami dengan kondisi fisik yang bagus dan kami yakin juga secara psikologis," dia menambahkan.
Sumber:detik.com||pojokqq
Share this article :
+
Previous
Next Post »
 
Copyright © 2014 Beritasepak303 - All Rights Reserved - DMCA
Powered By Menanglah